Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apa Itu Kardio? 10 Jenis Olahraga Kardio Yang Efektif Bakar Lemak,Beserta pengertian dan Manfaatnya

Dewiewindi.com-Olahraga adalah aktifitas fisik yang sangat di anjurkan untuk semua orang dari berbagai kalangan.Dengan rajin menjalani aktifitas fisik,tentu tubuh akan terasa bugar,tidak mudah Lelah,dan terhindar dari berbagai masalah kesehatan,lebih-lebih gangguan kesehatan yang dapat mengancam nyawa.

Terdapat banyak jenis olahraga yang dapat anda pilih,salah satunya seperti jenis olahraga kardio.Jenis olahraga ini adala olahraga yang memiliki gerakan mudah dilakuka,terutama bagi anda yang baru memulai  aktif melakukan aktifitas fisik.

Olahraga kardio juga merupakan jenis olahraga yang di gemari oleh banyak orang,terutama oleh golengan mak-mak.Selain dapat di lakukan dimana saja,untuk melakukan latihan kardio sendiri tidak banyak menggunakan alat bantu.

Tentu hal ini dapat membantu anda yang ingin melakukan olahraga namun tidak punya waktu untuk pergi ke tempat kebugaran ( GYM )

Lalu apakah kardio juga dapat menurunkan berat badan? Jawabannya adalah ya,pasalnya olahraga kardio merupakan jenis olahraga erobik yang dapat ampuh membakar lemak dan kalori.Selain itu kardio juga dapat meningkatkan organ tubuh seperti jantung dan paru-paru.Selain itu masih banyak manfaat dari melakukan latihan kardio yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Salah satu manfaat latihan kardio yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh yang dirangkum dari berbagai sumber.

  • · Menurunkan berat badan
  • · Meningkatkan kualitas tidur,apalagi jika dilakukan dengan teratur
  • · Dapat mengontrol tekanan darah tinggi
  • · Meningkatkan rasa percaya diri
  • · Menjaga kesehatan jantung

Nah,jika anda ingin memilih jenis olahraga kardio untuk dijadikan aktifitas fisik anda setiap hari,namun anda tidak tahu apa saja jenis-jenis latihannya.Tenang saja,karena kali ini mimin akan merekomendasikan beberapa jenis latihan kardio yang tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan saja,tapi juga sangat ampuh membakar lemak dan kalori dalam tubuh.

Tentu hal akan membantu anda memiliki tubuh yang ideal.Selain itu beberapa latihan kardio ini dapat anda lakukan sendiri di rumah dengan mudah.





10 Jenis Olahraga Kardio Yang Sangat Efektif Bakar Lemak

1.Jogging

Jogging atau berlari santai merupakan jenis olahraga kardio yang paling umum dilakukan,dari berlari berkeliling komplek rumah,berlari mengelilingi lapangan dan lain sebagainya.

Dengan rutin melakukan latihan ini anda tidak hanya dapat membakar lemak dan kalori dalam tubuh,tapi anda juga dapat melatih pernafasan anda.

2.Jump Rop

Gerak olahrga ini juga sangat mudah dilakukan dan dapat dilakukan dimana saja termasuk dirumah. Dan gerakan ini juga dapat dilakukan tanpa menggunakan alat bantu,contohnya dengan meletakktan tangan di samping pinggang,kemudian melompat dengan membuka tutup kaki, sambil mengayunkan ke-2 tangan ke atas dan ke bawa.

3. Mountain Climbers

Mountain Climbers merupakan gerakan kardio yang dilakukan dengan posisi tubuh seperti mau melakukan gerak pus up,lalu kemudian tekuk lutut kanan dan kiri ke depan dada secara bergantian,untuk hasil maksimal lakukan gerak ini 30-60 detik saja.

4.Lompat Tali

Latihan lompat tali ini sangat efektif dalam membakar kalori,selain itu gerakan lompat tali juga dapat dilakukan dimana saja termasuk dirumah,sehingga sangat cocok dilakukan siapa saja termasuk anda yang tidak sempat pergi ke tempat kebugaran.Anda hanya perlu menyiapkan tali saja sebagai alat bantu untuk melakukan latihan tersebut.

5.Berenang

Salah satu jenis olahraga kardio yang juga terbilang ampuh dalam membakar lemak adalah berenang.Bukan rahasia lagi aktifitas berenang dapat banyak menguras energi tubuh.Jadi tak heran jika para atlit-atlit perenang memiliki tubuh yang ramping tampa buncitan perut.

Anda dapat mencoba olahraga ini untuk aktifitas fisik,akan tetapi anda perlu mendatangi kolam pemandian jika anda tidak memiliki kolam renang sendiri dirumah.

6.Squat Jump

Latihan ini merupakan salah satu jenis olahraga kardio yang juga mudah dilakukan,namun juga dapat membasmi lemak dan kalori dalam tubuh.

Gerakannya dapat anda lakukan dengan posisi kaki selebar bahu,tangan dibelakang kepala,lalu kemudian melompat dan mendarat seperti sedikit menjongkok,sampai lutut sedikit menekuk.

7.Jogging di Tempat

Gerakan ini sama seperti melakukan latihan gerak jogging pada biasanya,bedanya latihan jogging ditempat ini anda tidak perlu melakukannya dengan berkeliling komplek atau lapangan,anda cukup melakukan gerak jogging dengan tetap ditempat.

8.Burpes

Gerakan olahraga burpes juga dapat anda lakukan untuk membakar lemak dan kalori.Latihan ini memang sedikit memiliki gerak yang rumit,pasalnya latihan ini merupakan gerakan rangkaian dari melompat dan pus up. Untuk melakukan latihan ini pertama anda harus memposisikan tubuh dalam ke adaan jongkok,tangan berada tepat di depan,kemudian tendang kaki ke belakang sehingga membentuk posisi  seperti hendak melakukan pus up,lalu lakukan gerakan pus up 1 kali gerak saja,kemudian kembali lagi ke posisi semula yaitu jongkok dengan posisi tangan tetap di depan,dan kemudian melompat ke atas.

Bagaimana cukup rumit bukan? Namun walaupun demikian tidak ada salahnya jika anda tetap mencobanya.

9.Gerakan skater

Latihan kardio selanjutnya adalah gerakan skater,Untuk melakukan latihan tersebut anda tidak memerlukan alat bantu,cukup dengan berdiri dengan kaki terbuka,lutut sedikit menekuk,lalu lompat ke kiri kemudian seret kaki kanan kebelakang kaki kiri,selanjutnya lompat lagi ke kanan lalu seret kaki kiri kebelakang kaki kanan.Lakukan gerakan tersebut secara bergantian.

10.Jumping Lunges

Latihan Jumping Lunges adalah salah satu gerakan perpaduan 2 gerakan,yaitu dengan pertama melompat dan kemudia mendarat lalu langkakhkan kaki kiri dan kanan secara bergantian,kemudian turunkan badan ke bawah sehingga membentuk posisi lutut sedikit menekuk.

Itulah informasi yang dapat mimin sampaikan mengenai jenis latihan kardio yang sangat bermanfaat bagi kesehatan dan juga dapat membakar lemak dan kalori.Semoga informasih ini dapat membantu anda,dan mimin ucapkan terimakasih karena sudah mampir ke blog dewiewindi.com.